HUBUNGAN ANTARA EFIKASI DIRI DENGAN RESILIENSI REMAJA SANTRI PENGHAFAL AL-QUR’AN

ARDIANSYAH, AHMAD VERRY and Atmojo, Arief Priyo (2022) HUBUNGAN ANTARA EFIKASI DIRI DENGAN RESILIENSI REMAJA SANTRI PENGHAFAL AL-QUR’AN. Skripsi thesis, UIN Raden Mas Said Surakarta.

[img] Text
AHMAD VERRY ARDIANSYAH_171141046 - Verry Ardiansyah.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Ahmad Verry Ardiansyah (171141046) “Hubungan Antara Efikasi Diri Dengan Resiliensi Remaja Santri Penghafal Al-Qur’an”. Skripsi: Program Studi Psikologi Islam. Fakultas Ushuluddin dan dakwah Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta 2022. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara efikasi diri dengan resileisni remaja santri penghafal al-Qur’an di Pondok Pesantren Nurul Qur’an Simo Boyolali. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif korelasoinal. Populasi dan sample penelitian berjumalah 50 santri penghafal alQur’an. Teknik sampling menggunakan teknik sampling total. Teknik pengumpulan data menggunakan skala efikasi diri dan skala resiliensi. Validitas isi menggunakan validitas logis dan validitas Aiken’s. Adapun uji hipotesis menggunakan analisis Product Moment. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif antara efikasi diri dengan resiliensi remaja santri penghafal al-Qur’an di Pondok Pesantren Nurul Qur’an Simo Boyolali. Korelasi antara efikasi diri dengan resiliensi sebesar 0,679 dengan menunjukkan arah yang positif. Pada nilai signifikansi Asymp. Sig. (2-talied) diperoleh sebesar 0,000 (p < 0,05) yang artinya bahwa ada hubungan yang signifikan dan positif antara kedua variabel. Kesimpulan hipotesis yang diajukan dapat diterima, artinya terdapat hubungan signifikan dan positif antara efikasi diri dengan resiliensi remaja santri penghafal al-Qur’an di Pondok Pesantren Nurul Qur’an Simo Boyolali. Kata Kunci : Efikasi Diri, Resiliensi, Santri Penghafal al-Qur’an

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 2x Islam > 2x1 Al Quran dan Ilmu Terkait
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Dakwah > Psikologi Islam
Depositing User: Muhammad Suwardi Abdullah
Date Deposited: 08 Mar 2023 01:16
Last Modified: 08 Mar 2023 01:16
URI: http://eprints.iain-surakarta.ac.id/id/eprint/4522

Actions (login required)

View Item View Item